Jenis Batu Cincin Bacan, WAKIK.com – Anda tertarik dengan batu akik bacan dan ingin mengetahui jenis batu cincin bacan dan harganya? Berikut ini ulasannya untuk anda.
Sebagaimana yang kita ketahui bahwa saat ini batu bacan tengah menjadi primadona di antara batu akik lainnya karena keistimewaan yang dimilikinya. Apa saja jenis batu bacan yang tengah menjadi incaran tersebut?
Jenis Batu Cincin Bacan di Indonesia
Link terkait:
Ada empat jenis batu bacan yaitu batu bacan doko, palamea dan obi. Keempat-empatnya indah dengan masing-masing karakteristiknya.
Batu Bacan Doko
Dinamakan batu bacan doko karena diperoleh dari daerah Doko Halmahera Selatan, Maluku Utara.
Batu ini disebut juga bacan cincau karena warnanya hijau tua kehitam-hitaman menyerupai warna cincau.
Sebenarnya ada 9 warna lain yang tidak kalah indah. Akan tetapi, warna hijau inilah yang begitu digandrungi saat ini dan tentunya harganya fantastis.
Batu bacan doko memang juaranya batu akik. Batu ini memiliki kemampuan untuk menjadi kristal setelah dipakai beberapa bulan dan jika dijual, harganya akan melambung tinggi.
Sebagian besar orang memang membeli batu bacan doko yang masih berwarna hitam pekat karena harganya masih terjangkau.
Namun, tentunya menuntut kesabaran anda untuk menunggu batu ini berubah warna.
Batu bacan doko kini semakin sulit didapat karena tingginya permintaan sementara stok yang ada di alam semakin habis.
Orang semakin banyak yang memburunya karena memang bisnis batu akik sedang sangat menggeliat.
Untuk satu buah cincin bacan doko dengan kualitas baik, anda harus merogoh kocek hingga belasan juta rupiah.
Untuk ukuran kecil saja, ambil contoh dimensi 20 mm x 17 mm x 7 mm rata-rata harga dipasaran dipatok mulai dari 1,5jt-3juta Rupiah
Batu Bacan Palamea
jenis selanjutnya adalah batu bacan palamea. Perbedaan batu bacan palamea dengan batu bacan doko adalah warnanya.
Jika batu cincin bacan doko berwarna lebih tua, baik hijau ataupun warna lainnya, maka jenis batu cincin bacan palamea ini berwarna lebih muda.
Mengapa demikian? Dalam batu bacan palamea masih mengandung banyak kapur. Karena memang batu ini masih muda.
Batu bacan palamea hanya memiliki satu warna saja yaitu hijau kebiruan. Berbeda dengan bacan doko yang memiliki banyak varian warna.
Batu bacan palamea ditemukan di Desa Palamea. Desa ini terletak tidak jauh dari Desa Doko di mana batu bacan doko ditemukan.
Meskipun batu bacan palamea ini mengandung kapur, namun batu ini juga dapat berubah menjadi kristal seiring berjalannya waktu.
Namun, memang membutuhkan waktu yang lebih lama dibanding batu bacan doko.
Soal harga, batu cincin bacan palamea lebih murah daripada batu bacan doko. Biasanya setengah harga dari bacan doko
Batu Bacan Obi
Selain batu bacan doko dan palamea yang terkenal dengan istilah batu akik hidup, ada juga batu bacan jenis obi.
Batu bacan obi juga disebut dengan carnelian. Dinamakan batu obi karena ditemukan di Pulau Obi. Warna batu ini bermacam-macam seperti merah, kuning, biru dan warna-warna lain.
Ciri khas batu obi ini adalah bening dan tembus pandang.
Berbeda dengan dua jenis sebelumnya yaitu doko dan palamea yang harus berproses sebelum menjadi kristal.
Batu obi tidak memerlukan hal tersebut. Oleh sebab itu, batu ini juga menjadi barang buruan pecinta batu akik walaupun bukan merupakan “batu hidup” karena tidak bisa berubah lagi.
Kelebihan lain yang dimiliki batu obi ini adalah tingkat kekerasan yang lebih tinggi dibanding jenis lainnya sehingga lebih tahan banting.
Meskipun demikian, harganya lebih terjangkau dibanding batu cincin bacan doko dan palamea. Yah, biasanya setengah harga dari bacan palamea
Batu Bacan Halmahera
Satu lagi jenis yang jarang dibicarakan namun mulai terkenal adalah jenis batu bacan halmahera, namun untuk saat ini detail tentang batu jenis ini saya belum banyak tau, semoga di tulisan-tulisan berikutnya bisa dijelaskan lagi lebih detailnya.
Untuk gambar lihat pada galeri foto
Gambar Batu Bacan
Baca juga:
- Keunikan dari Batu Bacan Doko,Palamea dan Obi
Jenis Batu Cincin Bacan Paling Murah
Batu Bacan Biasa
Selain empat batu bacan di atas, ada juga batu bacan biasa, inilah batu bacan yang paling murah dari ke tiga jenis diatas. Batu bacan biasa ini memiliki ciri khas yaitu motif.
Ketika batu bacan biasa ini berwarna menyerupai kayu, disebut batu bacan fosil. Ketika proses perubahannya selesai, batu bacan biasa ini dikenal dengan batu pancawarna.
Mana di antara 5 macam batu bacan di atas yang anda pilih? Semuanya memiliki ciri khas tersendiri dan tingkatan harga yang berbeda.
Semoga informasi mengenai 4 jenis batu cincin bacan ini dapat bermanfaat.
Berbagi itu Indah, Kawan!
Maaf boleh gabung?. kalo boleh sy ingin tanya . Sy punya batu peninggalan orang tua. Tapi krn ga ngerti batu ga tau jenis dan namanya . Ada yg bisa bantu batu batu punya ini nama dan jenis nya apa ya?. Mohon dibantu ya?. Atas perhatian dan bantuannya terima kasih.
Silahkan upload gambar batunya disini mas
https://www.facebook.com/pages/WAKIK/796279293797950
nanti bisa kita bantu menginfokan jenis batu dan namanya
terima kasih
Menurut Agan Edi Uli, keterangan dan no hp diatas yg saya kuot ini merupakan penipu.
mohon berhati2 dengan PIN dan No diatas ya
terima kasih
Penampakan dan penjelasan lain, share di https://www.facebook.com/pages/WAKIK/796279293797950
itu FP Facebook resmi blog ini
Biar sama2 enak dan meminimalisir penipuan
Thank you
Dana@@@ itu penipuan bosss. Jngn percaya aq baru kena tipu 4,5 jt
Terima kasih infonya, Agan Edi Ulil
Asslmkm, wr, wb.. salam knal Mas, sy Khairul.M.R, ST pin BB 553B0D0B. sy telah membaca artikel mas diatas, namun dlm hal ini Mas tdk menyinggung tentang palamea badar emas, apa memang batu tersebut tidak ada mas? atau mungkin langka? mhn info lebih lanjut.. 0812 6155 1988.
Untuk Bacan Palamea yang Badar emas, kami belum mendapat informasi yang jelas
hanya saja, sebagian sahabat mengatakan. Jika bacan palamea didekatkan dengan emas, maka dapat menyerap unsur emas tersebut
sehingga akan memiliki serat2 atau bintik2 emas
Mungkin ada sahabat wakik lain yang lebih tau dari saya, silahkan di komen ya
trims